Author: epson

  • Gelar Bakti Religi, Polsek Kajen Gandeng TNI, PSHT, Ormas dan Warga

    Polres Pekalongan – Polda Jateng – Tribratanews.jateng.polri.go.id I Berbagai kegiatan untuk masyarakat digelar oleh Polres Pekalongan dan juga Polsek jajarannya dalam menyambut HUT Bhayangkara ke-79. Salah satunya seperti kegiatan Bakti Religi yang digelar Polsek Kajen. Kegiatan yang dilaksanakan pada Senin, 16 Juni 2025 itu, menggandeng TNI, PSHT, ormas dan warga sekitar lokasi tempat ibadah.

    “Hari ini, kami TNI-Polri bersama dengan PSHT Ranting Kajen dan juga ormas Lindu Aji, melaksanakan bakti religi di Pura Kalingga Satya Dharma Desa Linggoasri, Kecamatan Kajen,” terang Kapolsek Kajen AKP Turkhan.

    Secara bergotong royong, mereka antusias dalam membersihkan lingkungan area pura Kalingga Satya Dharma.

    Menurut AKP Turkhan, bakti religi ini sekaligus sebagai bentuk kepedulian Polri kepada sesama, mewujudkan rasa cinta kasih, dan bertoleransi.

    Sementara itu, dari pengurus Pura mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polsek Kajen yang telah melaksanakan bakti religi.

    “Dengan adanya kerja bakti yang dilakukan oleh Polsek Kajen Polres Pekalongan, kami merasa terbantu dalam hal kebersihan, baik lingkungan maupun di dalam tempat ibadah,” ucap salah satu pengurus Pura.

    Dengan semangat presisi, Polres Pekalongan dan juga jajarannya berupaya mendekatkan diri dengan Masyarakat melalui kegiatan-kegiatan sosial yang positif dan menyentuh, ini sebagai cerminan Polri yang humanis dan berintegritas dalam mengayomi masyarakat. Polsek Kajen(afk)

  • Tim Asistensi Layanan Polisi 110 Polda Jateng Cek Layanan Call Center di Polres Pekalongan

    Polres Pekalongan – Polda Jateng – Tribratanews.jateng.polri.go.id I Tim Asistensi Polda Jawa Tengah pada Senin sore, 16 Juni 2025 telah melaksanakan supervisi layanan Call Center Polisi 110 di Polres Pekalongan.

    Kedatangan Karo Ops Polda Jateng Kombes Pol. Basya Radyananda, S.I.K., M.H selaku Katim asistensi didampingi Dir Samapta Kombes Pol DR. Risto Samodra, S.Sos., S.I.K., M.H., Kabid TIK Kombes Pol Didik Dwi Santoso, S.I.K., dan Ka SPKT Polda Jateng AKBP Makmur, S.H., M.Si disambut langsung oleh Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso W, S.I.K beserta PJU dan para perwira.

    Kombes Pol. Basya Radyananda dan tim dalam kesempatan itu, meninjau ruang pelayanan Call Center 110 di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Pekalongan, serta melaksanakan pengecekan terhadap Ton Raimas sebagai unit reaksi cepat.

    Selain itu, Kombes Pol. Basya Radyananda juga menekankan kepada rekan-rekan operator atau penanggung jawab piket call center 110 harus mengetahui tugas dan tanggung jawabnya, sehingga dalam pelaksanaan berjalan sesuai dengan prosedur yang ada.

    “Pahami dan kuasai tugas dari operator call center 110, serta laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab,” ujarnya.

    Kepada operator, Karo Ops menyampaikan, apabila mendapat penelpon yang permasalahannya kurang dimengerti, rekan-rekan operator call center bisa memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan.

    Lebih lanjut, Kombes Pol. Basya Radyananda mengharapkan kepada rekan-rekan operator untuk bisa menjadi problem solving bagi penelpon.

    “Jangan sampai menjadi citra buruk pelayanan institusi akibat ketidakmauan petugas dalam merespon panggilan,” tandasnya. (afk)

  • Tiga Pilar Desa Pododadi Kompak Dukung Program Ketahanan Pangan

    Polres Pekalongan – Polda Jateng –  Tribratanews.jateng.polri.go.id I Tiga Pilar Desa Pododadi, yang terdiri dari Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa, bersinergi dalam mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk nyata peran desa dalam menjaga ketersediaan pangan dan meningkatkan kesejahteraan warga.
    Dalam kegiatan tersebut, Senin (16/06/2025) ketiga unsur pilar desa terjun langsung ke lapangan bersama kelompok tani dan warga untuk memantau serta memberikan motivasi terhadap aktivitas pertanian yang sedang berjalan, seperti budidaya tanaman hortikultura, padi, dan pengembangan peternakan skala rumah tangga.

    Kepala Desa Pododadi Achwan Samiaji menyampaikan bahwa kolaborasi lintas sektor sangat penting agar program ketahanan pangan berjalan efektif dan berkelanjutan.

    “Kami dari pemerintah desa siap mendukung penuh segala bentuk kegiatan pertanian masyarakat, baik dalam bentuk penyuluhan, bantuan bibit, maupun pendampingan,” ujarnya.

    Babinsa dari Koramil Karanganyar Serka Edi Dalwakit menambahkan bahwa ketahanan pangan adalah bagian dari ketahanan nasional yang perlu dijaga bersama.

    Sementara itu, Bhabinkamtibmas Aiptu Darudin turut mengimbau warga agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban selama menjalankan aktivitas pertanian, serta membangun semangat gotong royong di tengah masyarakat.

    Kegiatan ini merupakan bagian dari gerakan nasional yang mendorong desa-desa untuk mandiri pangan, terutama menghadapi tantangan ekonomi dan perubahan iklim.

    Dengan dukungan penuh dari Tiga Pilar, Desa Pododadi optimis dapat menjadi desa tangguh pangan yang mandiri dan sejahtera. (afk/ynt)

  • Polres Purbalingga Gelar Bakti Sosial Bedah Rumah Hari Bhayangkara Ke 79

    Polres Purbalingga – Polda Jateng | Polres Purbalingga menggelar kegiatan bedah rumah dalam rangka Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025. Kegiatan dilaksanakan di wilayah Kelurahan Kandanggampang, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga.

    Kegiatan bedah rumah dimulai pada Senin (16/6/2025) dihadiri oleh Kapolres Purbalingga AKBP Achmad Akbar beserta pejabat utama polres. Dihadiri juga pihak pemerintah kelurahan dan masyarakat di sekitar lokasi.

    Rumah tersebut milik Kayet (66) pekerjaan buruh (marbot masjid)  warga Kelurahan Kandanggampang RT 2 RW 4, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga. Kondisi rumahnya dalam keadaan yang perlu dirapikan.

    Kapolres Purbalingga dalam sambutannya mengatakan kegiatan bakti sosial berupa bedah rumah dilaksanakan Polres Purbalingga dalam rangka Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025.

    “Insya Allah pada hari ini kita akan memulai melakukan bedah rumah milik bapak Kayet yang kondisinya tidak layak huni,” ucap Kapolres.

    Disampaikan bahwa melalui kegiatan bedah rumah ini, kami juga mengajak seluruh pihak untuk bisa berpartisipasi. Seperti halnya pemerintah daerah, pemerintah kelurahan maupun pihak-pihak lainnya untuk bisa peduli terhadap warga yang membutuhkan.

    “Mudah-mudahan ini bisa menjadi penggerak bagi kita semua untuk lebih peduli terhadap lingkungan sosial agar mendukung tercipta keamanan dan kertiban dalam masyarakat,” pungkasnya.

    Lurah Kandanggampang, Wahyudianto mengatakan atas nama pemerintah kelurahan, menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak Kapolres Purbalingga yang mengadakan kegiatan bakti sosial bedah rumah bagi warga di Kelurahan Kandanggampang.

    “Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak Kapolres Purbalingga, semoga dengan bedah rumah yang dilakukan ini, nantinya pemilik rumah bisa mendapat hunian yang lebih layak untuk ditinggali beserta keluarga,” katanya.

    Wahyudianto mengajak masyarakat di lingkungan sekitar lokasi bedah rumah agar bisa membantu para pekerja sesuai dengan kemampuan masing-masing. Sehingga proses pengerjaan bedah rumah bisa berjalan lancar dan bisa lebih cepat diselesaikan.

  • Polres Purbalingga Bersama Gereja Katolik Santo Agustinus Gelar Bakti Kesehatan dan Bakti Religi Hari Bhayangkara Ke 79

    Polres Purbalingga – Polda Jateng | Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025 Polres Purbalingga bersama Gereja Katolik Santo Agustinus menggelar Bakti Kesehatan dan Bakti Religi. Kegiatan dilaksanakan di Gereja Katolik Santo Agustinus Purbalingga, Senin (16/6/2025).

    Kegiatan tersebut juga menggandeng sejumlah komunitas seperti pengemudi ojek online, perguruan pencak silat dan sejumlah tenaga kesehatan dari berbagai rumah sakit di wilayah Kabupaten Purbalingga.

    Instansi yang berpartisipasi dalam kegiatan yaitu Rumah Sakit Goeteng Taroenadibrata, Rumah Sakit Harapan Ibu, Rumah Sakit PKU Muhammadiyah, Rumah Sakit At Tin, UPTD Puskesmas Purbalingga dan PMI Purbalingga.

    Sedangkan perguruan silat yang terlibat kegiatan yaitu PSHT Parluh 16, PSHT Parluh 17, Pagar Nusa, Kera Sakti, Komunitas Ojek Online (Ojol) Purbalingga dan warga masyarakat sekitar.

    Kapolres Purbalingga AKBP Achmad Akbar mengatakan pagi ini kami dari Polres Purbalingga dalam rangka Hari Bhayangkara Ke 79, menggelar kegiatan berupa Bakti Kesehatan dan Bakti Religi.

    “Yang paling spesial, kegiatan diselenggarakan di Gereja Katolik Santo Agustinus sebagai bentuk kebersamaan,” ucap Kapolres.

    Disampaikan bahwa kegiatan dimulai dengan melaksanakan kebersihan di lingkungan luar dan dalam gereja. Kemudian, dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan gratis dan donor darah di Aula Paroki Santo Agustinus.

    “Kegiatan ini didukung tenaga kesehatan dari beberapa rumah sakit dan komunitas seperti ojek online dan perguruan pencak silat, seluruhnya terlibat dalam kegiatan ini,” katanya.

    Pastor Gereja Katolik Santo Agustinus Purbalingga, FX Handy Kristian menyampaikan pihak gereja selalu membuka diri untuk semua orang, instansi, lembaga maupun komunitas yang berkehendak baik untuk membangun harmoni, persaudaraan dan membangun perdamaian.

    “Kami mengapresiasi bapak Kapolres Purbalingga yang secara khusus telah memulai dan menginisiasi kehendak baik baik ini menggandeng gereja Katolik,” ucapnya.

    FX Handy Kristian menambahkan kegiatan hari ini menjadi suatu kesatuan pelayanan bagi masyarakat. Polri benar-benar hadir di masyarakat dengan membangun persatuan dan kesatuan, menggandeng seluruh pihak.

  • Ngopi On The Spot, Kasat Binmas Polres Pekalongan Sampaikan Hal Ini Kepada Warga

    Polres Pekalongan – Polda Jateng –  Tribratanews.jateng.polri.go.id I Untuk semakin mendekatkan diri dengan warganya, Sat Binmas Polres Pekalongan punya langkah jitu dengan melakukan ngopi bareng warga sambil ngobrol bareng seputar kamtibmas. Terobosan kreatif dari Sat Binmas Polres Pekalongan ini dinamakan Ngopi On The Spot yang dibesut langsung oleh Kasat Binmas AKP Quratul Aini, S.H., M.H.

    Terkait program unggulannya tersebut Kasat Binmas Polres Pekalongan AKP Quratul Aini mengatakan bahwa kegiatan Ngopi On The Spot dilaksanakan secara mobile dengan menyambangi warga untuk bertatap muka secara langsung sembari ngobrol tentang kamtibmas.

    Dijelaskan Kasat Binmas, dengan kegiatan tatap muka secara langsung melalui Ngopi On The Spot ini lebih efektif karena langsung bersentuhan dengan masyarakat di lapangan.

    “Kami ngobrol bareng bersama pengemudi ojek, petani, dan juga warga lainnya. Dengan tatap muka langsung ini, sambil ngopi dalam suasana nyaman apa yang kita sampaikan cepat dimengerti oleh warga,” kata Kasat Binmas, Senin (16/6/2025).

    Seperti yang sudah dilaksanakan baru-baru ini, kegiatan Ngopi On The Spot digelar bersama warga di Desa Nyamok, Kecamatan Kajen. Dalam kesempatan ini, AKP Aini didampingi oleh KBO Sat Binmas Iptu Suwarti, S.H dan juga anggota Sat Binmas Polres Pekalongan mendatangi warga yang saat itu sedang nongkrong di Desa Nyamuk.

    Dalam obrolannya, AKP Aini berpesan supaya warga ikut serta dalam menjaga kamtibmas di lingkungannya. Selain itu, dirinya juga mengajak untuk lebih dalam mengawasi anak-anaknya, sehingga terhindar dari kenakalan remaja.

    “Yang mana kita ketahui dampak dari kenakalan remaja ini sangat besar, baik bagi diri sendiri maupun orang lain, yang tentunya akan berimbas pada masa depan anak-anak,” terang AKP Aini.

    Kasat Binmas berpesan kepada warga untuk segera menghubungi petugas Polsek ataupun call center 110 apabila menjumpai kejadian ataupun hal-hal yang bisa mengakibatkan gangguan kamtibmas.

    “Lebih praktis, hubungi call center 110 apabila menjumpai tindak kejahatan maupun kejadian yang bisa mengganggu kamtibmas. Itu tidak memakai pulsa, alias gratis,” pungkasnya. (afk)

  • Respon Cepat Bhabinkamtibmas Polsek Wonopringgo Tangani Nenek yang Terlantar

    Polres Pekalongan – Polda Jateng – Tribratanews.jateng.polri.go.id I Respon cepat ditunjukkan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Wonopringgo Aipda Ilan Amri PD saat dirinya menerima laporan dari warganya tentang adanya seorang nenek yang terlantar di desa binaannya, Minggu (15/06/2025).

    Aipda Ilan saat dikonfirmasi mengatakan, dirinya saat itu menerima laporan dari perangkat Desa getas yang notabene adalah desa binaannya.

    “Saya menerima laporan dari perangkat Desa Getas terkait adanya seorang nenek yang terlantar. Langsung saja saya bergerak cepat menuju ke lokasi,” ujarnya.

    Menurut pak Bhabin, nenek tersebut sementara tidak bisa diajak berkomunikasi dikarenakan usianya yang sudah lanjut.

    Oleh Aipda Ilan dan perangkat Desa Getas, nenek tersebut akhirnya dibawa ke Polsek Wonopringgo.

    Dalam kesempatan itu, Aipda Ilan menyebarkan informasi atas nenek yang terlantar itu melalui grup WA desa, RT maupun RW. Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan pihak Dinas Sosial Kabupaten pekalongan.

    “Alhamdulillah, dari grup tersebut kita sudah mendapatkan hasil positif, nenek tersebut akhirnya dijemput pihak keluarga siang itu juga,” ungkapnya.

    Lanjutnya, Pak Bhabin menambahkan, diketahui nenek tersebut merupakan warga Dukuh Cempreng, Desa Wonopringgo. (afk)

  • Polsek Kedungwuni Guyub Rukun Gelar Olahraga Bersama, Sambut HUT Bhayangkara Ke-79

    Polres Pekalongan – Polda Jateng – Tribratanews.jateng.polri.go.id I Olahraga bersama keluarga besar Polsek Kedungwuni digelar hari ini, Minggu pagi (15/06/2025). Kegiatan dihadiri oleh Kapolsek Iptu R. Yonanta Edy Pranawa, S.H., M.H beserta Ketua Bhayangkari Ranting Kedungwuni Ibu Kiki Yonanta, seluruh anggota Polsek, dan Bhayangkari beserta keluarga.

    Nampak keakraban terlihat pada seluruh anggota dan keluarga besar Polsek Kedungwuni dalam kegiatan tersebut.

    AKP Yonanta mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati dan memeriahkan HUT Bhayangkara ke-79.

    “Olahraga bersama ini tentunya juga sebagai ajang silaturahmi dan berkumpul seluruh anggota Polsek beserta keluarganya,” imbuhnya.

    Kegiatan diawali dengan apel, kemudian dilanjutkan dengan jalan santai, senam bersama hingga pemberian hadiah oleh Kapolsek dan ketua  Bhayangkari Ranting Kedungwuni.

    Kapolsek berharap, dengan olahraga bersama ini mampu meningkatkan semangat kerja bagi rekan-rekan Polsek Kedungwuni dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat yang baik.

    “Dan semoga Polri semakin jaya, dicintai masyarakat dan mampu mewujudkan keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat,” pungkasnya. (afk)

  • Ngobrol Bareng Warga saat Patroli, Anggota Polsek Wonopringgo : Jelaskan Call Center 110

    Polres Pekalongan – Polda Jateng – Tribratanews.jateng.polri.go.id I  Langkah preventif dilakukan oleh Polsek wonopringgo dalam menjaga keamanan dan stabilitas kamtibmas di wilayahnya. Kegiatan Polri hadir di tengah masyarakat diimplementasikan melalui kegiatan patroli, baik siang maupun malam hari.

    “Ini adalah upaya kami menghadirkan sosok Polri di tengah masyarakat untuk menjaga harkamtibmas,” kata Kapolsek Wonopringgo Iptu Adhi Agung P, A.md, Minggu (15/06/2025).

    Nampak dalam kesempatan itu, anggota Polsek Wonopringgo Bripka Enggar ngobrol bareng dengan warga Desa Jetak Lengkong. Obrolan ini tentunya untuk mengetahui situasi kamtibmas di wilayah tersebut.

    Selain itu, petugas juga menyampaikan kepada warga untuk segera mungkin melaporkan kepada petugas maupun melalui call center 110 apabila terjadi ancaman gangguan kamtibmas.

    “Call center ini aktif selama 1X24 jam, dan akan merespon setiap aduan dari masyarakat,” jelas Bripka Enggar kepada warga.

    Dialog interaktif dengan warga ini membuat jalinan antara Polri dan warga semakin erat dan tentunya memperkuat sinergitas dalam menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif. (afk)

  • Bhabinkamtibmas dan Warga Bersinergi dalam Ketahanan Pangan di Desa Legokkalong

    Polres Pekalongan – Polda Jateng – Tribratanews.jateng.polri.go.id I Sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan dan Asta Cita Presiden Prabowo, Wujud Polisi Cinta Petani Bhabinkamtibmas Polsek Karanganyar Aiptu Darudin melaksanakan kegiatan pengecekan lahan jagung di Desa Legokkalong, Kecamatan Karanganyar, Sabtu (14/06/2025).

    Kegiatan ini turut melibatkan partisipasi aktif dari warga setempat yang bekerja sama dengan Bhabinkamtibmas dalam mendata kondisi lapangan serta mencarikan solusi atas kendala-kendala yang dihadapi di sektor lahan jagung.

    Aiptu Darudin dalam kesempatan itu berdialog dengan salah satu warga terkait pengelolaan lahan. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya potensi besar pada lahan jagung guna meningkatkan ketahanan pangan dan swasembada pangan di Desa Legokkalong.

    “Kami ingin menggerakkan masyarakat untuk memanfaatkan lahan di area PTPN regional 3 Desa Legokkalong, terutama untuk program ketahanan pangan,” ujarnya.

    Pak Bhabin berharap, lahan yang ditanami jagung ini nantinya dapat dioptimalkan untuk mendukung ketahanan pangan. Selain itu, kehadiran Bhabinkamtibmas juga memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam membangun desa yang tangguh di sektor pangan dan ekonomi. (ozy)